Daftar Ekstrakurikuler Unik yang Ditawarkan Sekolah Kristen Terbaik

Ilustrasi ekstrakurikuler panahan untuk anak

Dewasa ini banyak sekali sekolah SD kristen terbaik yang menawarkan berbagai macam ekstrakurikuler menarik dan unik. Ekstrakurikuler tersebut diadakan guna menunjang bakat dan minat para siswa sekaligus mengembangkannya. Nah, berikut adalah beberapa ulasan tentang berbagai macam ekstrakurikuler untuk di sekolah kristen termasuk di sekolah kristen berasrama.

Sinematografi

Sinematografi merupakan salah satu jenis ekstrakurikuler yang tengah naik daun, khususnya di era digital seperti saat ini. Membahas teknik pengambilan gambar yang diselaraskan dengan pemberian ide cerita dalam sebuah video merupakan esensi dari sinematografi. Memanfaatkan kamera menjadi salah satu sisi menarik anak-anak tertarik untuk menjajal dunia ini, Jika anak-anak semakin mahir dalam bidang ini, bukan tidak mungkin akan menghasilkan dari segi finansial karena banyak dibutuhkan di industri digital.

DiscJockey (DJ)

Bagi pecinta musik bakal asik kalau bisa bergabung dengan bidang ini,  salah satu sekolah SD kristen terbaik di Indonesia memasukkan DJ sebagai salah satu ekstrakurikuler pilihan. Jika dulu profesi DJ dikenal terbatas pada orang yang mahir memutar musik untuk menghibur para pendengar, khususnya di radio-radio kini profesi ini telah berkembang jauh menjadi bermacam-macam tipe. Apalagi kini banyak DJ-DJ hits lokal maupun dunia yang pandai menciptakan lagu-lagu populer, tentunya bidang ini sangat menarik untuk dipelajari.

Martial Art for Ladies

Jika beberapa anak-anak perempuan takut untuk bergabung dengan martial art yang kebanyakan diisi oleh laki-laki, di salah satu sekolah SD kristen terbaik ini kamu akan diberi ruang khusus untuk mempelajari bidang ini dengan teman-teman serta pelatih perempuan. Tentunya kamu lebih ekspresif dan percaya diri dalam menekuninya, kan.

Panahan

Panahan menjadi salah satu olahraga yang masih asing ditelinga orang Indonesia, padahal bidang ini begitu populer di cabang olimpiade, lho. Bagi kamu yang tertarik mengikuti ekstrakurikuler ini, kamu akan belajar cara menggunakan busur panah dan anak panah hingga bagaimana cara menembus target dengan bidikan yang tepat. Kedengarannya asik banget, kan.

Bahasa Korea

Semakin meluasnya demam K-Pop dan K-Drama banyak sekali anak-anak yang rela menghabiskan waktunya untuk streaming dan belajar hal-hal yang berkaitan dengan budaya Korea tak terkecuali adalah bahasanya. Kini ada beberapa sekolah kristen yang menawarkan Bahasa Korea sebagai pilihan ekstrakurikulernya, lho.

Alat Musik Guzheng

Guzheng merupakan alat musik tradisional yang berasal dari Tiongkok atau lebih sederhana dikenal sebagai kecapi versi Tiongkok. Bagi kamu yang sering melihat film-film maupun drama sejarah garapan Tiongkok pasti sudah tidak asik dengan suara yang dihasilkan oleh Guzheng dan kini bisa kamu pelajari di salah satu sekolah kristen di indonesia.

Itu tadi beberapa ulasan yang membahas tentang ekstrakurikuler unik yang ada di beberapa sekolah kristen terbaik. Bervariasi dan sangat menarik bagi anak-anak, jika kamu punya kesempatan ingin bergabung dengan yang mana, nih?

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *