Fungsi Kalender Ovulasi

Ilustrasi Kalender Ovulasi
Ilustrasi Kalender Ovulasi

Saat ini yang namanya kalender ovulasi sudah banyak dan mudah diakses di mana saja dan juga kapan saja. Alat yang satu ini memiliki manfaat yang besar bagi Anda khususnya pasangan suami istri. Ada dua fungsi utama yang harus Anda ketahui yaitu sebagai berikut:

Sebagai Alat untuk Mendukung Program Hamil

Fungsi dari kalender ovulasi yang pertama adalah untuk mendukung program hamil. Bagi Anda dan juga suami yang ingin memiliki anak maka kalender yang satu ini sangat berguna. Anda harus memilikinya karena bisa digunakan sebagai alat penentu masa subur.

Kalender ini akan menunjukkan kapan Anda ovulasi atau subur sehingga bisa segera merencanakan hubungan seksual yang tepat dan efektif. Jadi, tak perlu banyak melakukan usaha yang sia-sia dan hanya akan membuat tubuh Anda serta pasangan kelelahan.

Sebagai Alat untuk Mendukung Program Keluarga Berencana (KB)

Kalender yang satu ini juga berfungsi sebaliknya. Ya, kalender kesuburan ini sangat bagus juga digunakan oleh Anda yang ingin melakukan program KB. Anda tak memerlukan obat-obatan yang mengandung hormon atau peralatan yang dimasukkan ke dalam tubuh.

Ya, Anda hanya memerlukan kalender kesuburan untuk mengetahui kapan Anda sedang subur. Ketika Anda subur maka hubungan seksual harus dibatasi. Namun, ketika Anda sedang tidak subur maka jangan melakukan hubungan seksual.

Cara yang satu ini sangat efektif apabila memang Anda dengan pasangan sudah memiliki komitmen untuk melakukannya. Namun, jika pasangan tidak mau jika ada “hari libur” maka sebaiknya gunakan metode yang lain.

Cara yang satu ini juga sangat berguna bagi Anda yang punya siklus menstruasi stabil. Jika siklus datang bulannya tidak teratur maka sangat tidak dianjurkan untuk menggunakannya. Ada baiknya juga untuk melakukan konsultasi dengan dokter dahulu.

Itu dia dua fungsi kalender ovulasi yang perlu Anda ketahui. Ya, kedua poin di atas memang sangat berbalikan akan tetapi bisa dilakukan dengan menggunakan kalender ini. Jadi, satu alat bisa Anda gunakan untuk dua program utama.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *